-->

Iklan Bawah Artikel

Cara Transfer Uang Lewat HP Bank BRI, BCA, Mandiri, BNI Yang Mudah

Cara Transfer Uang Lewat HP Bank BRI, BCA, Mandiri, BNI Yang Mudah - Penggunaan ponsel untuk bertransaksi perbankan sekarang semakin berkembang. Para nasabah pun dimanjakan dengan fitur layanan yang disediakan oleh pihak Bank.

Nah pada artikel kali ini saya akan share tentang bagaimana cara transfer uang lewat hp, baik dari bank BRI, BCA, Mandiri BNI dan yang lainnya.
transfer uang lewat hp

Anda tidak perlu repot-repot pergi ke bank, ATM atau tempat transfer uang lainnya.

Cukup menggunakan ponsel, semua transaksi termasuk pengiriman dana tunai bisa dilakukan.

Kalau diibaratkan handphone yang anda pegang bisa jadi mesin ATM berjalan.

Cara Transfer Uang Lewat HP

Ada beberapa cara untuk kirim uang dengan menggunakan ponsel. Entah handphone android atau hp biasa, baik secara online ataupun offline.

Berikut adalah 3 cara paling mudah yang bisa anda lakukan.

1. Transfer Lewat SMS Banking

transfer uang lewat hp sms banking bri

Cara ini cukup mudah di lakukan. Anda cuman harus ketik SMS sesuai format yang disediakan oleh pihak bank.

Kemudian kirim ke no yang telah disiapkan oleh bank. Sebagai contoh anda yang mau kirim uang dari bank BRI ke Mandiri.

Ketik TRANSFER <spasi> Kode Bank Tujuan+NomorRekening <spasi> NOMINAL <spasi> PIN.

Contoh transfer ke bank Mandiri : TRANSFER 008 123456789 1000000 123456 Kirim ke: 3300

Cara ini bisa dipakai di semua jenis tipe handphone dari yang baru sampai hp lama atau biasa.

2. Transfer Lewat Internet Banking

transfer uang lewat hp internet banking mandiri

Tak bisa dipungkiri perkembangan smartphone semakin berkembang. Oleh sebab itu solusi paling cepat untuk kirim uang adalah dengan internet banking.

Cara ini bisa dipakai cuman di hp android dan yang sudah bisa mengakses ke internet saja.

Pengiriman menggunakan cara ini dilakukan secara online dengan mengakses situs atau website internet banking dari bank yang anda pakai.

Kemudian ikutin tata caranya sampai berhasil atau sukses.

3. Aplikasi Mobile Banking

transfer uang lewat hp mobile banking BNI

Kalau yang tadi lewat website, kali ini lebih mudah lagi, anda tinggal buka saja aplikasi mobile banking dari bank yang anda pakai.

Kalau belum ada, anda bisa download terlebih dahulu di playstore.

Cara ini juga cuman bisa di akses dengan hp android atau smartphone saja. Kalau hp jadul gak bisa.

Syarat Bisa Transfer Uang Lewat HP

Ketiga cara pengiriman uang diatas bisa anda lakukan dengan beberapa syarat.
  • Punya rekening dan kartu ATM dari bank
  • Sudah melakulan pendaftaran di ATM
  • Sudah Registrasi lewat hp untuk internet banking dan mobile banking
  • Sudah melakukan aktivasi di kantor cabang bank lewat customer service untuk mendapatkan m token
  • Terakhir tentu saja saldonya harus cukup
Itulah tata cara transfer uang lewat hp dari bank BRI, BCA, Mandiri, dan BNI. Dapatkan kemudahan dengan menggunakan cara ini. Semoga bermanfaat.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel